Jumat 22 May 2020 04:12 WIB

Beli Saham Total, Qatar Masuki Pasar Minyak Pantai Gading

Qatar memasuki pasar minyak Pantai Gading dengan membeli 45 persen saham Total

Rep: Alaattin Doğru/ Red: Elba Damhuri
Bendera Qatar. Ilustrasi
Foto: Wikipedia
Bendera Qatar. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, DAKAR -- Qatar mengakuisisi 45 persen saham dari dua lapangan minyak di Pantai Gading, sebuah negara di Afrika Barat.

Negara kaya minyak Qatar memasuki pasar minyak di Pantai Gading dengan peluang yang besar, yang selama ini menjadi basis operasi perusahaan minyak raksasa Prancis, "Total".

Kementerian Perminyakan Pantai Gading mengungkapkan dalam sebuah pernyataan bahwa Qatar Petroleum (QP), perusahaan milik Qatar, membeli 45 persen saham di masing-masing di lapangan minyak CI-705 dan CI-706 yang dioperasikan oleh perusahaan Prancis Total.

"Meski adanya penurunan harga di pasar minyak, kedatangan Qatar ke Pantai Gading merupakan indikator kekayaan minyak negara kami," kata pernyataan itu.

Pantai Gading, negara yang memproduksi 40.000 barel minyak per hari, merevisi undang-undang perminyakan pada 2015 untuk menarik investor di bawah kontrak bagi hasil (CPP).

Negara ini mendorong perusahaan minyak untuk meningkatkan produksi minyak secara signifikan di perairannya.

 

https://www.aa.com.tr/id/dunia/qatar-masuk-ke-pasar-minyak-pantai-gading/1848526

sumber : Anadolu Agency
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement