Sabtu 04 Apr 2020 13:30 WIB

Hingga Sabtu, RSPI Total Telah Rawat 105 Pasien

Pada Sabtu RSPI menerima tambahan satu pasien Covid-19.

Petugas memindahkan mobil ambulans di samping ruang isolasi RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara (ilustrasi)
Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Petugas memindahkan mobil ambulans di samping ruang isolasi RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah Sakit Penyakit Infeksi atau RSPI Prof Dr Sulianti Saroso hingga Sabtu (4/4) secara total kumulatif telah merawat 105 orang. Dengan perincian, 56 pasien positif Covid-19 dan 49 orang berstatus pasien dalam pengawasan atau PDP.

"Pasien yang dirawat di RSPI Sulianti Saroso pada 4 April 2020 sebanyak 105 orang, terdiri atas 56 pasien positif COVID-19 dan 49 orang PDP," ujar Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso Muhammad Syahril dalam keterangan tertulis rumah sakit yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Baca Juga

Total jumlah pasien yang masih dirawat di RSPI tersebut sebanyak 24 orang, terdiri atas 16 pasien positif COVID-19 dirawat di ruang isolasi 14 orang dan dua orang di ruang ICU. Sedangkan delapan orang lainnya pasien PDP, enam orang dirawat di ruang isolasi dan dua orang dirawat di ICU.

"Total jumlah orang dalam pemantauan atau ODP sampai dengan 4 April 2020 pukul 11.48 WIB sebanyak 2.764 orang," kata Syahril.

Merujuk dari data tersebut, per 4 April ini ada penambahan jumlah orang sembuh sebanyak 1 orang dan pasien baru 1 orang. Sebelumnya Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan bahwa jumlah pasien positif Covid-19 di Indonesia hingga 3 April 2020 16.48 WIB sebanyak 1.986 orang.

Dari jumlah itu, jumlah kasus sembuh sebanyak 134 orang atau ada penambahan sebanyak 22 orang, dan meninggal bertambah 11 orang menjadi 181 orang. Sejauh ini, pemerintah telah memeriksa 7.924 spesimen Covid-19 dari 32 provinsi termasuk di dalamnya 120 kabupaten/kota.

Catatan pemerintah juga menunjukkan DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan jumlah pasien positif Covid-19 terbanyak, yaitu 971 pasien per 3 April. Setelah DKI, ada Jawa Barat dengan 225 pasien, Banten dengan 170 positif, Jawa Timur dengan 155 pasien dan Jawa Tengah 114 pasien.

Sedangkan berdasarkan data dari situscorona.jakarta.go.id, jumlah kasus positif terkonfirmasi sebanyak 1.071 orang untuk wilayah DKI Jakarta per 4 April 2020 pukul 12.10 WIB. Penyebaran virus corona jenis baru penyebab COVID-19 telah mewabah di 205 negara, dengan jumlah kasus terkonfirmasi 900.306 orang dan angka kematian 45.693 kasus.

sumber : Antara

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement