Kamis 27 Jun 2019 16:13 WIB

Penumpang Diimbau Perhatikan Waktu Keberangkatan dari BIJB

Moda transportasi menuju BIJB memberikan potongan harga untuk penumpang.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Friska Yolanda
Suasana Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka, Jawa Barat yang masih sepi setelah enam bulan beroperasi. Padahal fasilitas dan bangunan yang dibuat sudah bertaraf internasional seperti Terminal 3 Bandara Soetta.
Foto: Republika/Rahayu Subekti
Suasana Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka, Jawa Barat yang masih sepi setelah enam bulan beroperasi. Padahal fasilitas dan bangunan yang dibuat sudah bertaraf internasional seperti Terminal 3 Bandara Soetta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Garuda akan mengalihkan penerbangan menuju Denpasar dari Bandara Husein Sastranegara Bandung ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati. Direktur Operasi Garuda Indonesia Bambang Adisurya Angkasa mengimbau penumpang dapat memperhatikan waktu keberangkatan. 

"Kami imbau penumpang untuk nantinya dapat berangkat lebih awal menuju bandara untuk mengantisipasi penyesuaian alur penumpang maupun akses menuju BIJB tersebut," kata Bambang, Kamis (27/6). 

Baca Juga

Bambang memastikan penumpang nantinya juga dapat mengakses fasilitas Damri secara gratis sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Damri memberikan diskon gratis selama masa peralihan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke BIJB. 

Selain itu, kata dia, potongan harga khusus moda transportasi travel juga akan diberikan. "Ini rencananya akan disiapkan oleh stakeholder layanan kebandarudaraan dalam mendukung penyediaan akses sarana prasana menuju BIJB," jelas Bambang. 

Mulai 1 Juli, penerbangan maskapai Garuda Indonesia rute Bandung-Denpasar akan dialihkan ke BIJB. Penerbangan tersebut aakan dilayani dengan menggunakan armada Boeing 737-800 NG yang berkapasitas 162 penumpang setiap hari.

Penerbangan Kertajati-Denpasar akan diberangkatkan dengan nomor penerbangan GA 334 dari BIJB pada pukul 06.20 WIB waktu setempat dan tiba di Denpasar pada pukul 09.05 waktu setempat. Sedangkan penerbangan Denpasar-Kertajati akan diberangkatkan dengan nomor penerbangan GA 335 pada pukul 13.20 waktu setempat dan tiba di Bandara Kertajati pada pukul 14.15 WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement