Selasa 16 Oct 2018 12:49 WIB

Rayakan Ulang Tahun, Alfamart Gelar Program Mengajar

Melalui program Alfamart Mengajar perusahaan berbagi ilmu mengenai Budaya Kerja.

 PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk menjalankan program Alfamart Mengajar serempak di 32 kota di Indonesia.
Foto: Alfamart
PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk menjalankan program Alfamart Mengajar serempak di 32 kota di Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam rangka Semarak Ulang Tahun, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk menjalankan program Alfamart Mengajar serempak di 32 kota di Indonesia, Senin (15/10). Untuk cabang Parung, program Alfamart Mengajar dilakukan di SMK 1 Muhammadiyah Tangerang Selatan, SMK Bina Harapan, dan SMKN 8 Jakarta Selatan.

Alfamart Mengajar adalah program Corporate Sosial Responbility (CSR) yang di lakukan oleh Alfamart bekerja sama dengan sekolah kejuruan terutama yang memiliki Jurusan Pemasaran. Program Alfamart Mengajar di wilayah Jakarta sudah ada 12 SMK yang berkerja sama dengan Alfamart.

Manager Location Branch Parung, Sugianto, mengatakan dalam program Alfamart Mengajar kali ini perusahaan ingin berbagi ilmu mengenai Budaya Kerja Perusahaan.

Ini bisa menjadi media yang baik untuk bertemu langsung dan memotivasi siswa Alfamart Mengajar.

 

photo
PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk menjalankan program Alfamart Mengajar serempak di 32 kota di Indonesia.

“Kami berharap selain memiliki knowledge dan skill mengenai ilmu ritel, mereka juga memiliki attitude yang baik. Seperti integritas yang menjadi salah satu budaya kerja kami,” papar Sugi.

Menyambut baik program Alfamart Mengajar, Kepala SMK 1 Muhammdiyah Tangsel, Adi Suryadi mengaku senang dengan adanya kegiatan tersebut. “Kami bersyukur sekolah kami terpilih sebagai salah satu lokasi program ini. Siswa kami terlihat sangat antusias bisa bertemu dengan sosok yang telah sukses bekerja di Alfamart,” ungkapnya.

Alfamart Mengajar merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial perusahaan di bidang pendidikan. Khususnya bagi siswa sekolah menengah kejuruan (SMK), yang dijalankan secara berkelanjutan sejak 2009.

Hingga kini, program tersebut telah diimplementasikan di 195 SMK di berbagai wilayah di Indonesia. “Khusus untuk Alfamart Cabang Parung, kami membuka kesempatan bagi siswa siswi SMK dapat terjun langsung melakukan prakerin atau PKL di gerai Alfamart dan sejauh ini sudah 124 siswa yang terdaftar dalam program ini,” tutup Sugi.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement