REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saham Facebook Inc turun lebih dari 2,4 persen menjadi 161,51 dolar AS pada perdagangan awal Selasa (25/9). Saham tersebut turun setelah dua pendiri Instagram yakni Kevin Systrom dan Mike Krieger mengundurkan diri.
Seorang analis di firma riset CFRA, Scott Kessler mengatakan, kepergian dua pendiri Instagram tersebut disinyalir akibat adanya gesekan dengan Chief Executive Officer Facebook Mark Zuckerberg terkait pertumbuhan revenue. "Menurut kami, Kevin dan Mike ingin menjalankan Instagram secara mandiri daripada yang diinginkan oleh perusahaan induk mereka, kepergian keduanya mungkin akan berdampak negatif terhadap Facebook," ujar Kessler dilansir Reuters, Rabu (26/9).
Sebuah laporan Bloomberg mengatakan, Systrom dan Krieger tertekan dengan adanya intensitas ketelibatan Zuckerberg. Keterlibatan ini membuat Zuckerberg lebih bergantung kepada Instagram ketimbang merencanakan masa depan Facebook. Investor institusional yang memegang lebih dari 52 ribu saham di Facebook mendesak perusahaan untuk menunjuk dewan independen, sebagai pengawas manajemen.
Diketahui, Facebook membeli Instagram pada 2012 seharga 1 miliar dolar AS. Akuisisi ini mendapatkan respons positif dari Silicon Valley, sebab Systrom memiliki kebebasan untuk menambahkan fitur-fitur baru.
Instagram memiliki lebih dari 1 miliar pengguna aktif bulanan. Pengguna Instagram meningkat 30 juta ketika diakuisisi oleh Facebook. Pada tahun ini, tercatat saham Facebook telah turun 6 persen.