Senin 02 Apr 2018 10:27 WIB

Menhub Minta Pengawasan Efektif Terminal Tirtonadi

Saat ini sudah ada skybridge yang menghubungan Tirtonandidengan Stasiun Balapan.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Dwi Murdaningsih
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya mengecek pemanfaatan skybridge penghubung Terminal Tirtonadi- Stasiun Balapan dan pembangunan jalur dan fasilitas Kereta Bandara Solo, Ahad (1/4).
Foto: Republika/Rahayu Subekti
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya mengecek pemanfaatan skybridge penghubung Terminal Tirtonadi- Stasiun Balapan dan pembangunan jalur dan fasilitas Kereta Bandara Solo, Ahad (1/4).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meminta Kepala Terminal Tirtonadi Solo melakukan evaluasi agar memberikan pengawasan efektif. Terlebih saat ini sudah dibangun skybridge untuk menghubungan terminal tersebut dengan Stasiun Balapan Solo.

"Ada yang harus kita evaluasi, terminalnya, busnya jelek, rampcheck tidak dilakukan sebagaimana mestinya," kata Budi usai menyidak Terminal Tirtonadi Solo, Ahad (1/4).

Untuk itu dia meminta pengelola terminal membuat suatu mekanisme pengawasan kepada perusahaan bus lebih baik lagi. Meskipun begitu, Budi mengakui industri bus saat ini masih dalam tekanan karena sisi kompetisi dengan angkutan yang lain.

Budi memastikan pihaknya juga akan membantu membuat terminal Tirtonadi Solo bisa berkembang lebih baik lagi. "Bersamaan dengan kita menertibkan, kita akan bersama mencarikan pola agar bus di sini menjadi baik," kata Budi.

Dia mengaku tidak ingin terminal tersebut tidak beroperasi dengan baik padahal nantinya juga akan terintegrasi dengan Stasiun Balapan Solo. Selain itu, dalam waktu dekat juga akan dilakukan lelang pembangunan developernya

"Memaksimal skybridge adalah bagaimana memaksimalkan penggunaan bus secara maksimal. Busnya ini ada yang kurang bagus," ujar Budi.

Untuk itu, Budi menegaskan ke depannya kondisi bus yang ada di Terminal Tirtonadi harus laik dan bagus. Begitu juga dengan pembelian tiket secara daring online harus lebih baik sehingga jika busnya meningkat otomatis penggunaan skybridge akan meningkat juga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement