Kamis 30 Nov 2017 18:50 WIB

25 Gardu Cipali Dibuka Saat Libur Panjang

Gardu tol. (ilustrasi)
Foto: Yulius Satria Wijaya/Antara
Gardu tol. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Menghadapi libur panjang akhir pekan sebanyak 25 gardu di Gerbang Palimanan tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dibuka semua, untuk mengantisipasi adanya antrean kendaraan, kata General Manajer PT Lintas Marga Sedaya (LMS), Suyitno.

"Antisipasi adanya antrean di Gerbang Palimanan, kita membuka gardu tol dengan kapasitas maksimal yaitu 25 gardu, yang pengaturannya sesuai flow lalu lintas arah mudik atau balik," kata Suyitno saat dihubungi di Cirebon, Kamis. 

Menurutnya dengan dibuka semua gardu yang ada, diharapkan antrean kendaraan tidak terlalu panjang ketika melakukan transaksi. 

Suyitno mengingatkan kepada para pengguna jalan tol khususnya Cipali, untuk selalu menggunakan uang elektronik, karena Cipali sudah tidak lagi menerima pembayaran langsung. 

"Kita harapkan semua pengendara menggunakan transaksi dengan uang elektronik," tuturnya. 

Di Gerbang Palimanan kata dia, disediakan satu gardu yang ada di paling pinggir untuk pengguna jalan yang bersaldo kurang.

Selain itu juga disediakan penjualan uang elektronik dan top up di setiap gerbang selama long weekend atau libur panjang akhir pekan.

"Kami harapkan pada para pengguna untuk memaksimalkan fasiltas pelayanan di rest area, misalkan pengusuan BBM, penambahan jumlah saldo top up di minimarket yang ada dan sebagainya," katanya. 

Suyitno juga mengatakan pihaknya sudah menambah petugas Customes Service dan pengatur lalu lintas di gerbang, guna melayani pengguna jalan tol.

"Untuk kelancaran kita juga hentikan aktivitas pekerjaan di jalur jalan tol selama long weekend dan juga penyiagaan Satgas/Tim bencana darurat selama musim hujan," kata dia. 

"Pada prinsipnya kami siap melayani pengguna jalan selama long weekend."

 

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement