Senin 20 Nov 2017 09:24 WIB

Alibaba Beli Saham Hipermarket Cina Seharga 2,9 Miliar Dolar

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Dwi Murdaningsih
Alibaba Grup (ilustrasi)
Foto: REUTERS
Alibaba Grup (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, HONG KONG -- Raksasa internet Alibaba Group Holding Ltd akan membeli 36,16 persen saham gabugan di operator hipermarket Cina terkemuka Sun Art Retail Group Ltd. Harga pembeian saham mencapai 2,9 miliar dolar AS.

Sebagai bagian dari aliansi strategis degan Auchan Retail S. A dan Ruentex Group, Alibaba akan membeli saham dari Ruentex, sementara Auchan Retail juga meningkatkan sahamnya di Sun Art.

Kesepakatan tersebut akan memberi Auchan Retail, Alibaba Group dan Ruentex 36,18 persen, masing-masing 36,16 persen dan 4,67 persen di Sun Art.

Dalam sebuah pernyataaan terpisah, Sun Art mengatakan, Taobao China Holding Alibaba akan memberikan penawaran umum untuk perusahaannya seharga 6,50 dolar Hongkong atau 0,83 dolar AS per lembar. Perdagangan saham Sun Art sempat dihentikan pada 13 November dan akan dilanjutkan pada Senin (20/11).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement