Ahad 05 Nov 2017 08:13 WIB

Bos Amazon Jual Saham Senilai 1 Miliar Dolar AS

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Dwi Murdaningsih
Bos Amazon, JEff Bezos
Foto: usatoday.com
Bos Amazon, JEff Bezos

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- CEO Amazon Jeff Bezos, orang terkaya baru di dunia baru saja menjual lebih dari satu miliar dolar AS sahamnya. Penjualan tersebut diumumkan ke publik, Jumat (3/11).

Bezos melepas satu juta sahamnya senilai 1,1 miliar dolar AS. Penjualan ini pernah terjadi sebelumnya. Pada Mei, ia menjual lebih dari satu juta saham. Penjualan serupa dilakukan pada Agustus 2016.

Dilansir dari CNN Money, Sabtu (4/11), setelah penjualan terakhirnya, ia masih memiliki sekitar 16 persen Amazon yang didirikan pada 1994. Kepemilikan saham Bezos yang besar membuatnya melewati pendiri Microsoft Bill Gates sebagai orang terkaya di dunia. Hal ini berdasarkan Indeks Mliarder Bloomberg.

Kekayaan Bezos melonjak pekan lalu ketika saham Amazon naik 13,5 persen setelah laporan laba terbit. Berkat lonjakan saham ini lah kekayaan Bezos meningkat lebih dari 10 miliar dolar AS menjadi lebih dari 90 miliar dolar AS. Sementara Bill Gates memiliki 88 miliar dolar AS.

Salah satu alasan mengapa ia Bezos melepas sahamnya adalah untuk mendanai misi penerbangan luar angkasa melalui wahana Blue Origin. Perusahaan ini didirikan satu dekade lalu namun belum menyelesaikan misi pertamanya. Tujuan awal perusahaan adalah untuk mengirim wisatawan ke ruang angkasa dengan roket sub-orbital yang disebut New Shepherd.

Sejauh ini perusahaan hanya melakukan uji coba peluncuran tak berawak. Namun April 2019 diharapkan dilakukan penerbangan berawak pertama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement