Sabtu 01 Oct 2016 05:37 WIB

Bekraf Kirim 11 Startup Digital Indonesia ke Ajang Startup Istanbul 2016

Ketua Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf
Foto: istimewa
Ketua Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) menyiapkan 11 pelaku ekonomi kreatif dari kelompok startup digital untuk mengikuti kompetisi dan konferensi Startup Istanbul 2016 di Istanbul, Turki. Ajang tersebut berlangsung pada 6 hingga 10 Oktober 2016 mendatang.

Mereka akan berhadapan dengan 489 startup asal Eropa dan Asia. Ada perebutan hadiah uang dan peluang jejaring bisnis investasi global.

Perwakilan Indonesia ini di antaranya adalah AppSKEP aplikasi bidang keperawatan, Urbanhire yakni situs pencarian lowongan kerja dan pengembangan karir. Kemudian Ur-Farm e-commerce yang menjual produk-produk organik, Kostoom platform untuk custom clothing, Pictalogi platform cetak foto, TARRAsmart direktori radio online Indonesia.  

Juga BlumbangReksa platform untuk petani udang, KlikTukang aplikasi perantara jasa reparasi dengan konsumen, Kitabisa.com situs fundraising, Cubeacon aplikasi untuk membantu pebisnis berpromosi, dan Hangout Deals e-commerce yang menjual barang diskon.

“Bekraf memberikan peluang bagi startup lokal untuk tampil di panggung startup dunia. Saya berharap, dengan ikut dalam kompetisi semacam Startup Istanbul ini, pelaku ekonomi kreatif Indonesia mampu beradaptasi ke dalam ekosistem startup dunia dan membawa Indonesia di kancah internasional,” kata Kepala Bekraf Triawan Munaf di Jakarta, Jumat (30/9).

Sejak dibukanya pendaftaran untuk Startup Istanbul 2016, Bekraf membuka peluang ini bagi startup Tanah Air untuk berkompetisi di tingkat global. Hal ini dimaksudkan agar industri kreatif anak bangsa dapat melebarkan sayap dan memiliki peran strategis dalam mengembangkan ekosistem startup skala internasional, yaitu sebagai pelaku aktif.

Tidak semua pelaku bisnis rintisan akan mengikuti kompetisi tingkat dunia tersebut. Hanya enam startup yang berpartisipasi dalam kategori kompetisi yakni Urbanhire, Kostoom, KlikTukang, Kitabisa.com, Hangout.Deals dan Cubeacon.

Mereka mendapatkan kesempatan besar untuk bertatap muka langsung dan membangun jejaring bisnis dengan founder, angel investor, eksekutif dan pemodal ventura dari kawasan Eurasia. Lima startup lainnya yaitu AppSKEP, Ur-Farm, Pictalogi, TARRAsmart, BlumbangReksa akan mengikuti konferensi di Istanbul.

Istanbul dikenal sebagai kota yang tepat untuk penyelenggaraan konferensi, khususnya bagi perusahaan teknologi dan startup. Oleh karenanya, Bekraf tidak melewatkan momentum dari gelaran bergengsi Startup Istanbul 2016 ini untuk memacu pertumbuhan industri kreatif dan startup Indonesia agar lebih masif dan cepat.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement