REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo mengatakan, laju inflasi hingga minggu ketiga Januari 2016 sudah mencapai 0,75 persen. "Ini termasuk cukup tinggi," kata Agus di Istana Negara, Kamis (28/1) sore.
Agus mengungkapkan, laju inflasi tersebut disumbang oleh kenaikan harga produk holtikultura seperti cabai dan bawang merah. Selain itu juga sejumlah pangan strategis seperti daging ayam dan telur ayam.
"Kenaikan sejumlah komoditas tersebut yang memberi tekanan terhadap inflasi," ucap dia.
Meski begitu, Agus meyakini tingkat inflasi pada Januari ini tidak akan memembus angka 1 persen. Sebab, pemerintah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) pada awal tahun. Dia berharap, penurunan harga BBM bisa berdampak positif terhadap pergerakan harga barang/jasa lainnya.