Ahad 08 Nov 2015 11:10 WIB

Multijasa iB Pendidikan, Pembiayaan Pendidikan Secara Syariah

Bank Syariah
Bank Syariah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Musim pendaftaran masuk sekolah atau kuliah telah tiba. Inilah saat-saat orang tua seringkali di bikin pusing. Bukan hanya faktor apakah nilai anaknya memenuhi syarat untuk bisa masuk suatu sekolah atau kampus. Biaya masuk sekolah atau perguruan tinggi yang cukup besar juga menjadi concern para orang tua.

Bagi sebagian orang tua, soal biaya pendidikan telah disiapkan lama. Misalnya dengan tabungan atau asuransi pendidikan. Bagaimana dengan yang tidak memiliki persiapan pembiayaan pendidikan sebelumnya?

Untuk mengatasi kebutuhan biaya pendidikan, perbankan syariah menghadirkan pembiayaan multijasa iB. Untuk mengatasi kebutuhan biaya pendidikan, perbankan syariah bisa membantu dengan pembiayaan multijasa iB Pendidikan.

Skema Multijasa iB Pendidikan adalah sebagai berikut : orangtua siswa atau mahasiswa mengajukan pembiayaan multijasa iB pendidikaan kepada bank syariah. Bank syariah akan membantu mengurus biaya pendaftaran masuk sekolah yang harus dibayar kepada lembaga pendidikan.

Misal besarnya biaya yang dibutuhkan adalah Rp.20 juta. Setelah proses administrasi selesai, biaya tersebut langsung ditransfer oleh bank syariah ke rekening lembaga pendidikan.

Atas jasa tersebut, selanjutnya bank syariah mengenakan fee atau biaya sewa kepada nasabah sebesar nilai tertentu, misalnya Rp.1 juta.

Apabila nasabah akan mengangsur biaya pendidikan kepada bank syariah selama 1 tahun, maka angsuran yang harus dibayar oleh nasabah adalah sebesar Rp.21 juta dibagi 12 atau sebesar Rp.1,75 juta per bulan.

Kini, dengan Multijasa iB Pendidikan, biaya masuk sekolah atau perguruan tinggi yang relatif besar tidak menjadi masalah lagi karena orangtua tidak dibebani dengan biaya besar  dengan kemudahan mengangsur sesuai kemampuan.

Silakan datang ke bank-bank syariah terdekat untuk memperoleh fasilitas pembiayaan Multijasa iB Pendidikan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement