Jumat 16 Jan 2015 18:37 WIB

Pemerintah Janjikan Harga Pangan Turun Bulan Ini

Rep: Satria Kartika Yudha / Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil (kiri).
Foto: Republika/Yasin Habibi
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Menteri Koordinator Perekonomian Sofyan Djalil menjanjikan harga pangan akan mengalami penurunan pada Januari ini.  Ada tiga faktor yang menurutnya membuat harga pangan bakal turun. 

Faktor pertama, kata dia, tentunya dipicu  penurunan harga bahan bakar minyak (BBM) yang bakal berlaku mulai Senin (19/1). 

Selain itu, di sejumlah daerah sudah memasuki musim panen. "Di Banten dan Jawa Tengah itu padi sudah panen. Jadi harga beras akan turun," kata Sofyan di kantornya, Jumat (16/1). 

Bukan hanya kedua hal tersebut, dia sangat yakin harga beras bakal turun karena pemerintah juga akan menyalurkan raskin (beras untuk rakyat miskin) pada bulan ini. 

Dia berharap dengan turunnya harga beras dan turunnya harga BBM, harga-harga lainnya juga akan turun. "Januari ini bisa deflasi. Karena kalau melihat inflasi Desember, yang besar pemicunya itu adalah makanan terutama beras," dia mengatakan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement