Kamis 08 Jan 2015 18:07 WIB

Posisi Cadangan Devisa Akhir Tahun 111,9 Miliar Dolar

Rep: Dwi Murdaningsih/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
cadangan devisa, ilustrasi
cadangan devisa, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Posisi cadangan devisa Indonesia akhir Desember 2014 tercatat sebesar 111,9 miliar dolar AS. Angka ini meningkat dibandingkan dengan posisi akhir November 2014 sebesar 111,1 miliar dolar AS.

Peningkatan cadangan devisa tersebut terutama dipengaruhi oleh beberapa hal. Seperti penerimaan devisa hasil ekspor migas, penarikan pinjaman luar negeri pemerintah, dan penerimaan lainnya dalam valuta asing. Dimana angkanya melebihi pengeluaran untuk pembayaran utang luar negeri Pemerintah dan kebutuhan devisa dalam rangka stabilisasi nilai tukar rupiah.

Di samping itu, simpanan valuta asing dan swap bank-bank dengan Bank Indonesia juga meningkat menjelang akhir tahun 2014. Untuk keseluruhan tahun 2014, posisi cadangan devisa meningkat 12,5 miliar dolar AS dari posisi akhir tahun sebelumnya sebesar 99,4 miliar dolar AS.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement