REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Bank Mandiri memperluas jangkauan layanan dengan mengoperasikan kantor cabang baru di Universitas Andalas. Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Riswinandi mengatakan pembukaan kantor di kawasan pendidikan merupakan salah satu upaya Bank Mandiri memperkuat layanan untuk memenuhi kebutuhan transaksi keuangan.
Terlebih, Bank Mandiri menjadi bank penerima pembayaran biaya pendidikan mahasiswa di perguruan-perguruan tinggi negeri. ”Pembukaan cabang di lingkungan pendidikan akan memudahkan mahasiswa, lalu meningkatkan efisiensi dan kelancaran kegiatan belajar mengajar,” kata Riswinandi, melalui rilis kepada media, Selasa (23/12).
Pihaknya berharap bisa meningkatkan peran aktif dalam upaya mengembangkan dunia pendidikan di Indonesia, salah satunya melalui pembukaan kantor cabang tersebut. Saat ini, jumlah jaringan kantor Bank Mandiri yang berada di sekolah dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia mencapai 36 kantor.
Selain kantor cabang, Bank Mandiri juga akan memasang mesin ATM di dalam lingkungan kampus, sehingga dapat lebih mempermudah aktivitas perbankan di kampus. Selain itu, Bank Mandiri juga menyediakan layanan transaksi keuangan secara online bagi mahasiswa maupun orang tua dalam melakukan pembayaran kuliah.