Selasa 14 Oct 2014 19:09 WIB

Ini Cara Rajakamar Ikut Rayakan Idul Adha

  Petugas mengerjakan proses pembagian hewan kurban di Masjid Al Barkah, Bekasi, Jawa Barat, Ahad (5/10).   (Republika/Tahta Aidilla)
Petugas mengerjakan proses pembagian hewan kurban di Masjid Al Barkah, Bekasi, Jawa Barat, Ahad (5/10). (Republika/Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rajakamar.com ikut merayakan Idul Adha pada 5 oktober lalu. Distributor hotel domestik online itu menyumbangkan dua ekor sapi yang diberikan kepada Masjid Agung Al-Azhom, di Kota Tangerang.   

Sapi itu didapat dari sumbangan para member yang melakukan pembelian melalui situs yang mayoritas tiga travel dinamis yaitu Dwidaya, Panorama dan Smailing Tour itu. Melalui program bernama #MudahnyaberQurban, dari transaksi setiap pelanggan, disisihkan lima ribu rupiah untuk pembelian hewan qurban.

"Kami berharap lewat gerakan sosial ini bisa memberikan kontribusi yang nyata dan berarti bagi masyarakat sekitar. Respons yang diberikan oleh member kami sangat luar biasa," ungkap GM RajaKamar.com, Daniel Heo, Selasa (14/10).

Ia menambahkan, Masjid Al-Azhom Tangerang menerima 11 ekor sapi dan 13 ekor kambing. Untuk daging qurban diberikan ke 1.200 mustahiq.

Kemudian, sekitar 800 mustahiq untuk personal dan 400 mustahiq merupakan lembaga Islam, lembaga permasyarakatan Tangerang dan mushala sekitar.

"Kami sangat berterima kasih atas partisipasi dan ketulusan mereka. Besar harapan kami gerakan seperti ini menjadi inspirasi dan berkah bagi sesama," tambah dia.

"Kami sangat senang sekali ketika mendapatkan kabar dari RajaKamar yang akan menyumbangkan dua ekor sapi untuk berqurban di mesjid Al-Azhom," papar ketua panitia qurban Masjid Al-Azhom Tangerang, Adli. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement