Rabu 06 Aug 2014 17:20 WIB

Raih ISO 9001:2008, Palyja Jamin Layanan dan Mutu Meningkat

Palyja raih sertifikasi ISO 9001: 2008
Foto: Humas Palyja
Palyja raih sertifikasi ISO 9001: 2008

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Optimalisasi kinerja serta mutu pelayanan dari perusahaan jasa bagi publik menjadi sebuah keniscayaan. Tak terkecuali bagi Palyja, yang menjadi mitra PAM Jaya dalam penyediaan air bersih bagi masyarakat Ibu Kota Jakarta.

Tahun 2014 ini, Palyja kembali menambah perbendaharaan pencapaian atas kinerja yang selama ini dilakukan. Assesment Audit dari Badan Sertifikasi yang di lakukan oleh SGS Indonesia pada bulan Juni 2014, dan berdasarkan hasil audit tersebut Palyja telah dinyatakan lulus dan direkomendasikan untuk mendapatkan ISO 9001:2008. Pencapaian ini sesuai dengan visi misi Palyja untuk terus memberikan dan meningkatkan tingkat kepuasan pelanggan. Proses review hasil audit oleh badan sertifikasi akan memakan waktu maksimal satu bulan.

ISO 9001:2008 adalah standar internasional yang diakui dunia untuk sertifikasi Sistem Manajemen Mutu (SMM). SMM menyediakan kerangka kerja bagi perusahaan  dan seperangkat prinsip-prinsip dasar dengan pendekatan manajemen secara nyata dalam aktifitas rutin perusahaan untuk terciptanya konsistensi mencapai kepuasan pelanggan.

Ruang lingkup : Proses inti: Proses Pelayanan Penyediaan Air bersih (termasuk didalamnya proses proses Pelayanan Sambungan Baru , Proses Pembacaan Meter, Proses study pelanggaan, Proses Penggantian Meter dan pelayanan pemeliharaan/pembersihan strainer, Proses Rekening dan Penagihan dan Pelayanan Penanganan Keluhan Pelanggan) khusus untuk jenis pelanggan perkantoran atau Gedung seperti instansi pemerintah, TNI, komersial, dan Kedutaan.Termasuk proses proses pendukungnya, seperti procurement dept, human capital services (HCS), people development & learning center (PDLC), organization development (OD), customer services improvement, is infrastructure, customer services UPP Selatan, customer services UPP Barat, customer services UPP Pusat, commercial looses & metering and milling & collection, jaringan distribusi, jaringan transmisi, technical study.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement