Selasa 22 Oct 2013 10:41 WIB

Visa Luncurkan Aplikasi Anggaran Wisata

Rep: Satya Festiani/ Red: Nidia Zuraya
Kartu kredit VISA
Foto: AP/Patrick Semansky
Kartu kredit VISA

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Visa meluncurkan aplikasi anggaran wisata atau travel budget untuk smartphone. Dengan aplikasi ini, para pelancong dapat merencanakan dan memantau anggaran perjalanan wisata dengan baik.

Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia, Ellyana Fuad, mengatakan aplikasi anggaran wisata ini bertujuan untuk membantu penggunanya merencanakan anggaran perjalanan dan mengontrol pengeluaran dengan cara memantau saat pengeluaran itu berlangsung. "Aplikasi ini juga dilengkapi dengan Budget Health Meter yang dapat membandingkan anggaran wisata dengan pengeluaran yang sebenarnya sehingga para pengguna dapat merasa tenang dan mampu menjaga pengeluaran agar tetap terkontrol," ujar Ellyana dalam peluncuram Visa Travel App, Selasa (22/10).

Penelitian Visa terbaru menyebutkan bahwa orang Indonesia sangat memperhatikan anggaran ketika bepergian. Oleh karena itu, aplikasi ini dapat menjadi alat bantu bagi yang ingin merencanakan dan mengatur anggaran liburan. Selain untuk menghitung anggaraan, aplikasi ini juga memberikan informasi seperti transportasi, tempat makan yang terjangkau dan aktivitas yang dapat dilakukan selama berwisata.

Aplikasi anggaran wisata ini dapat diunduh oleh para pengguna Apple dan Android dari App Store dan Google Play. Ia mengatakan versi Blackberry akan segera menyusul. Ellyana mengatakan aplikasi ini bagian dari kampanye melek keuangan yang diluncurkan Visa untuk membantu masyarakat Indonesia dalam meningkatkan kemampuan manajemen keuangan.

Dari survey pada 2012, Indonesia menduduki peringkat ke-27 dari 28 negara untuk tingkat melek keuangan global. "Visa berkomitmen untuk mendukung program melek keuangan yang memberikan edukasi kepada masyarakat Indonesia bagaimana cara membelanjakan, menyimpan dan membuat anggaran dengan bertaanggungjawab," ujar Ellyana.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement