Rabu 23 Jan 2013 18:32 WIB

Rothschild Geram Laporan Penyelidikan Bumi Belum Dipublikasikan

Rep: Friska Yolandha/ Red: Djibril Muhammad
salah satu pendiri Bumi Plc Nathaniel Rothschild
Foto: mining-journal.com
salah satu pendiri Bumi Plc Nathaniel Rothschild

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Perusahaan tambang batu bara bermasalah PT Bumi Plc menyatakan penyelidikan independen belum dapat membuktikan penyalahgunaan dana di unit Indonesia. Pasalnya bukti telah diperoleh secara ilegal dan saksi kunci menolak bekerja sama.

Laporan yang ditulis Bumi Plc menyatakan bukti mendalam mendukung sejumlah tuduhan. Namun karena keengganan pihak kunci untuk diwawancarai dan memberikan informasi terkait isu yang ada, tuduhan tersebut belum dapat dibuktikan.

Dilansir laman Reuters, dewan direksi Bumi Plc tidak dapat mempublikasikan hasil penyelidikan karena ketidakpastian kutipan dokumen yang memicu penyelidikan sejak tahun lalu. Bahkan dipercaya dokumen tersebut berasal dari e-mail yang diretas.

"Hal tersebut adalah tindak pidana karena menyebarkan informasi yang telah diperoleh secara ilegal," tulis pernyataan Bumi, seperti dilansir laman Reuters, Rabu (21/1).

Namun salah satu pendiri Bumi Plc Nathaniel Rothschild menyatakan tidak ada alasan bagi perusahaan untuk tidak mempublikasikan laporan baik di Inggris maupun di Indonesia. Rothschild mengatakan adalah tidak biasa jika perusahaan lebih terfokus pada kasus dirinya daripada mencari jejak miliaran dolar yang hilang.

Ia menganggap proses penyelidikan ini sangat cacat. "Tapi pemegang saham tidak perlu putus asa untuk memulihkan kembali uang mereka meskipun jelas saat ini mereka tidak memiliki kehendak, kecerdasan, maupun energi untuk itu," kata Rothschild.

Bumi merupakan salah satu eksportir batu bara terbesar di dunia yang didirikan Nathaniel Rothschild dan keluarga Bakrie. Kedua belah pihak saat ini sedang berseteru memperebutkan perusahaan yang sepanjang kuartal ketiga mengalami kerugian tersebut.

Bakrie ingin menarik diri dari usaha tersebut dan menarik kembali aset operasional mereka. Sementara Rothschild ingin menjaga usahanya tanpa Bakrie dan mengubah susunan direksi.

Dewan di Bumi Plc telah menyetujui pertemuan pemegang saham pada Februari, sesuai dengan permintaan Rothschild. Ia berniat untuk memecat 12 dari 14 dewan direksi yang ada saat ini. Rothschild bahkan menawarkan diri untuk masuk kembali ke jajaran direksi Bumi Plc.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement