REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sejumlah perusahaan India membidik peluang investasi di Jawa Timur. Hal ini diungkap dalam siaran pers Kedubes India, terkait pertemuan Duta Besar India untuk Indonesia, Gurjit Singh, dan Gubernur Jawa Timur, Dr H Soekarwo, di Surabaya, akhir pekan lalu.
Soekarwo menyebutkan perdagangan antara India dan Jawa Timur terus tumbuh serta wilayahnya membutuhkan investasi lebih besar. Sebaliknya, Singh berjanji akan memasukkan Jawa Timur ke dalam daftar kunjungan delegasi pengusaha India yang akan datang ke Indonesia.
Saat ini sejumlah perusahaan besar saat ini sudah berinvestasi di Jawa Timur. Sejumlah perluasan bidang usaha akan dilakukan, kata Singh, “Termasuk untuk baja, tekstil, pendidikan, dan pembangunan sumber daya manusia.”
India akan menawarkan lima program beasiswa bidang teknis khusus untuk Jawa Timur. Beasiswa ini akan berupa program pelatihan jangka pendek di India.
Dalam kunjungan ke Surabaya ini Singh juga meninjau PT PAL Indonesia (persero) yang saat ini tercatat menjalin nota kesepahaman dengan Pipavav Shipyard Ltd. Sang dubes bersama Wakilota Surabaya, Tri Risma Harini, meresmikan gedung baru Spins International School yang dibangun pihak India.