REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Otoritas bursa hingga saat ini belum mengetahui kepastian kapan perusahaan pertambangan PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) bakal melakukan pencatatan saham perdana (Initial Public Offering).
Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI), Eddy Sugito, menuturkan belum mengatahui kapan kepastian NNT akan melakukan IPO. ''Sampai sekarang belum ada proposal masuk dari Newmont untuk mengajukan IPO,'' ujarnya kepada wartawan di gedung BEI, Jakarta, Rabu (25/8).
Eddy menjelaskan, pihaknya baru sebatas berdiskusi dan memberikan masukan tentang ketertarikan NNT mencatatkan sahamnya di BEI. ''Jadi belum ada pembicaraan yang lebih serius lagi,'' ungkapnya.
Sebelumnya, Eddy mengungkapkan, NNT memang pernah melakukan studi dan kunjungan ke bursa pada setahun yang lalu. Dari hasil pertemuan tersebut tampaknya NNT memang tertarik untuk melantai di BEI. ''Sebagai perusahaan besar, tentunya kita sangat ingin mereka bisa masuk,'' katanya.
BEI sendiri belum bisa memastikan kapan rencana tersebut akan terealisasi. ''Mungkin saja mereka sedang mempersiapkan proposalnya sekarang, kita juga tidak tahu, ya kita tunggu saja,'' pungkas Eddy.