Senin 16 Aug 2010 07:07 WIB

Tahun Ini Proyek Pembangkit 10 Ribu Megawatt Baru Selesai 20 Persen

Rep: Cepi Setiadi/ Red: Budi Raharjo
Pembangkit listrik, ilustrasi
Foto: Edwin/Republika
Pembangkit listrik, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Proyek pembangkit listrik 10 ribu megawatt Tahap I dipastikan sudah selesai sekitar 20 persen tahun ini. Ketua Ketua Tim Pelaksana Harian proyek ini, Yogo Pratomo, pelaksanaan proyek  telah menyelesaikan konstruksi pembangkit PLTU sebesar 2.000 megawatt.

Menurut Yogo, pada tahun lalu pembangkit pertama yang telah selesai adalah PLTU Labuan dengan kapasitas 600 megawatt (2x300 MW). ''Pada tahun 2010 ini diharapkan beberapa pembangkit akan menyusul dengan jumlah total sebesar hampir 1.400 megawatt, yaitu di tiga lokasi di Pulau Jawa dan lima lokasi di luar Jawa,'' katanya di Jakarta, Ahad (15/8).

Pembangkit-pembangkit tersebut adalah PLTu Rembang unit 1 berdaya 315 megawatt, PLTU Indramayu unit 1 (330 megawatt), PLTU Suralaya 625 (megawatt). Sedangkan pembangkit di luar Jawa seperti PLTU Tanjung Balai Karimun 2x7 megawatt, PLTU Bangka (30 megawatt), PLTU Amurang 25 (megawatt), PLTU Kendari (2x10 megawatt), dan PLTU Ende (2x7 megawatt).

Yogo menambahkan, kemajuan ini merupakan suatu penyelesaian positif karena secara penuh proyek ini sebenarnya dimulai tahun 2007. ''Dan pada satu tahun sebelumnya diperlukan untuk penyelesaian masalah perencanaan, negosiasi pendanaan, dan keperluan administratif lainnya,'' jelas dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement