Senin 15 Mar 2021 15:29 WIB

BRI Malang Berkontribusi untuk Sosial Keagamaan Lewat CSR

BRI menyalurkan CSR yang dipergunakan untuk pembangunan sarana dan prasarana ibadah

Ilustrasi Bank BRI. BRI terus berupaya memberikan kontribusi terhadap kehidupan sosial keagamaan bagi masyarakat.
Foto: dok. Republika
Ilustrasi Bank BRI. BRI terus berupaya memberikan kontribusi terhadap kehidupan sosial keagamaan bagi masyarakat.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) (Persero) Tbk Kantor Wilayah Malang terus berupaya memberikan kontribusi terhadap kehidupan sosial keagamaan bagi masyarakat di wilayah kerjanya. Ini dilakukan melalui berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR).

Pemimpin Wilayah BRI Kanwil Malang Prasetya Sayekti mengatakan bahwa dalam upaya untuk memberikan kontribusi pada kehidupan sosial keagamaan tersebut, pihaknya menyalurkan CSR yang dipergunakan untuk pembangunan sarana dan prasarana ibadah. "Kami berperan aktif dalam kehidupan umat beragama, dengan memenuhi kebutuhan sarana dan prasarana tempat ibadah melalui program CSR," kata Prasetya, di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (15/3).

Baca Juga

Prasetya menjelaskan beberapa program CSR untuk pembangunan sarana dan prasarana tempat ibadah tersebut dipergunakan untuk pembangunan Pura Sapto Argo Desa Ngadas Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang sebesar Rp 100 juta. Menurut Prasetya, pembangunan tersebut dilakukan pada pagar pura yang sudah mengalami kerusakan. Selain itu, juga dibangun Candi Bentar, yang dipergunakan sebagai sarana ibadah bagi umat Hindu di wilayah tersebut.

"Pembangunan itu telah selesai, dan sudah diserahterimakan kepada pemangku adat Hindu, di Desa Ngadas," kata Prasetya.

 

Selain di Desa Ngadas, lanjut Prasetya, BRI Kanwil Malang juga memberikan bantuan melalui program CSR untuk pengembangan ruang kapel Paulo, pada yayasan Bhakti Luhur Kota Malang, sebesar Rp 187,8 juta.

Pada yayasan yang diperuntukkan bagi anak-anak berkebutuhan khusus tersebut, bantuan dari BRI Kanwil Malang tersebut dipergunakan untuk pembangunan mimbar doa, dan penambahan meja, serta kursi untuk ibadah. Kemudian, bantuan juga diberikan BRI Kanwil Malang untuk rehabilitasi Masjid Baiturrohim, yang terletak di Desa Ngetrep, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun. Bantuan yang diberikan kepada masjid tersebut, tercatat sebesar Rp 100 juta.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement